Kota Malang merupakan kota yang terkenal dengan keindahan destinasi wisata favorit yang ada di Jawa Timur. Saat berlibur ke Malang, jangan lupa untuk mampir ke tempat wisata yang menjadi salah satu kebanggan dari kota ini, yaitu Museum Angkut. Lokasinya berada di Jl. Terusan Sultan Agung No 2, Ngaglik, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur.
Tempat wisata Museum Angkut Malang dikembangkan oleh Jawa Timur Park Group. Bukan hanya Museum Angkut saja selain itu juga ada wisata Jatim park 1, Jatim park 2, Jatim park 3, Museum Tubuh, Batu Night Spectacular, Eco Green Park, dan juga Predator Fun Park.
Museum Angkut Malang ini menyediakan berbagai macam alat transportasi mulai dari zaman dulu sampai sekarang yang ada di seluruh dunia. Tak hanya itu, Museum Angkut bukan hanya sekedar menyediakan sebuah alat transportasi berupa mobil, disini juga bisa melihat ambience yang sangat keren. Terdapat beberapa tema yang disajikan di dalam Museum Angkut Ini seperti Zona Uni Eropa dan Hollywood. Pada artikel kali ini akan membahas mengenai apa saja sih yang menarik di Museum Angkut ini.
dari kota surabaya mau ke museum angkut? anda dapat ke malang menggunakan layanan travel surabaya malang dan sewa mobil di malang agar kegiatan wisata anda menyenangkan.
Harga Tiket Masuk Museum Angkut
Pada hari Senin-Kamis harga tiket sebesar Rp 70.000 sedangkan pada hari Jum’at-Minggu sebesar Rp 100.000.
Jam Buka Museum Angkut Batu Malang
Museum Angkut mulai dibuka pada jam 12.00 WIB – 20.00 WIB.
Wahana Menarik di Museum Angkut Malang
Wisata Museum Angkut Batu Malang ini mengusung konsep edukasi yang dikombinasikan dengan entertaintment mengenai transportasi. Dari Alun-Alun Kota Batu Museum Angkut ini hanya berjarak sekitar 10 menit saja. Di Museum Angkut ini pengunjung dapat melihat berbagai wahana menarik yang di sajikan.
Zona Hall Utama
Di zona ini pengunjung pertama kali akan melihat beberapa koleksi mobil dan juga motor klasik yang ada di seluruh dunia. Selain itu pengunjung juga dapat melihat berbagai macam koleksi transportasi dari waktu ke waktu mulai dari zaman dahulu hingga sekarang. Museum ini sangat cocok untuk para pengunjung yang suka dengan mobil dan motor klasik.
Setelah itu memasuki area yang ada di lantai dua, disini pengunjung dapat melihat sebuah replika Pesawat Kepresidenan yang di dalamnya dilengkapi dengan fasilitas seperti ruang meeting, bar, serta terdapat kamar tidur presiden.
Zona Edukasi
Pada zona edukasi ini menyajikan bagaimana sejarah perkembangan transportasi. Seperti sepeda, kendaraan bermotor, kereta api, serta saat ini memasuki era mobil listrik. Zona edukasi ini mengusung konsep dengan warna dan pencahayaan desain interior yang sangat menarik dan juga dalam penyampaian informasinya yang sangat mudah dan menyenangkan.
Zona Eropa
Zona ini akan menunjukkan bagaimana keunikan dari Eropa, yang di dalamnya terdapat Vespa, Rolls Royce, dan juga Volkswagen. Di zona ini yang paling terkenal yaitu koleksi mobil antik yang merupakan buatan Inggris.
Zona Batavia dan Pecinan
Pada zona ini pengunjung akan memasuki ke area outdoor Museum, disini pengunjung akan disuguhkan dengan suasana pada masa sebelum kemerdekaan dengan suasana tradisional yang begitu kental.
Zona Gangster & Broadway Street
Di zona ini pengunjung akan ditunjukkan dengan suasana seperti di California dan New York yang biasa disebut dengan gangster dan broadway. Pada perkembangan entertainment Amerika Serikat akan ditampilkan dengan begitu menarik di zona ini.
Zona Buckingham Palace
Di zona ini terdapat replika dari Buckingham Palace yang sangat cocok jika pengunjung ingin berfoto disini. Selain itu pengunjung dapat melihat perkembangan transportasi yang ada di Inggris.
Zona Las Vegas
Di zona ini pengunjung akan ditunjukkan dengan gerbang selamat datang Las Vegas yang begitu indah dan modern seakan berada di Amerika Serikat.
Zona Hollywood
Disini pengunjung dapat melihat replika kendaraan yang biasanya ada di box office Hollywood. Seperti bat mobile milik Batman dan juga mobil yang digunakan Scooby Doo. Selain itu di Museum Angkut ini juga terdapat replika hulk yang juga merupakan salah satu tempat menarik yang sering dijadikan spot berfoto oleh pengunjung.
Zona Flight Training
Pada Museum Angkut Malang ini bukan hanya terdapat koleksi mobil ataupun motor saja, disini juga terdapat training pesawat, pengunjung akan bisa merasakan bagaimana menjadi pilot seperti sungguhan.
Indonesian Heritage Museum
Selain alat transportasi Museum Angkut Malang menyediakan beraneka ragam koleksi senjata tradisional asli Indonesia. Berbagai macam benda-benda antik yang bernilai sejarah dipamerkan dengan tujuan untuk menambah pengetahuan pengunjung tentang budaya dan seni nusantara. Selain benda bersejarah yang ada di Indonesia disini juga menyediakan senjata tradisional dari Negara lain.
Selain zona yang sudah disebutkan sebelumnya masih ada beberapa wahana yang ada di Museum Angkut ini seperti Menara Eifel, Stasiun Kota, Parade, Runway 27, dan masih ada lagi beberapa wahana lainnya. untuk mengunjungi museum angkut anda dapat menggunakan layanan pariwisata Paket Wisata Malang yang kami sediakan selama 3 hari 2 malam, selama di malang dan batu.
Fasilitas Di Museum Angkut Malang
Di Museum Angkut ini menyediakan fasilitas yaitu meliputi Pasar Apung jika pengunjung ingin membeli makanan. Selain itu disini juga disediakan alternatif Shuttle Car untuk para pengunjung yang tidak ingin capek-capek jalan kaki untuk mengelilingi Museum.